Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersaudara (2016) - Kisah Perjuangan Seorang Guru (Laudya Cynthia Bella)

Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersaudara (2016) - Film Drama Indonesia terbaru karya sutradara Herwin Novianto yang rencananya akan tayang perdana dibioskop bioskop kesayangan anda pada tanggal 19 Mei 2016, bagi kamu penggemar Laudya Cynthia Bella jangan lewatkan film bioskop yang satu ini. 

Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Besaudara Jalan ceritanya akan menceritakan Aisyah seorang sarjana baru yang ingin menjadi seorang guru, namun keinginanya menjadi seorang guru sempat ditentang ibundanya karena harus mengajar didaerah terpencil di NTT karena tekad yang kuat Aisyah pun tetap menjalankan apa yang telah di cita citakanya. 

Film Aisyah Biarkan Kami Bersaudara merupakan Karya dari sutradara  Herwin Novianto yang bekerjasama dengan Hamdhani Koestoro yang akan duduk di kursi Produser, sedangkan naskah sekenario dalam film ini akan dikerjakan oleh Jujur Prananto. Adapun Film ini diproduksi dan didistribusikan oleh Rumah Produksi Film One Production. 

Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersaudara
Aisyah Biarkan Kami Bersaudara 

Pemain Utama Film Aisyah Biarkan Kami Bersaudara akan diperankan oleh Laudya Cynthia Bella, gadis kelahiran Bandung, Jawa Barat ini namanya mulai melejit setelah berperan sebagai Biyan dalam Film VIRGIN (2005). Selain itu ada juga aktor dan aktris kawakan Tanah Air seperti Lidya Kandou, Ge pamungkas, Arie Kriting, Surya sahetapi. Silahkan baca Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersaudara berikut ini. 

Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersaudara 

Aisyah ( Laudya Chintya Bella) seorang gadis berjilbab yang tinggal bersama adik laki lakinya dan ibunya tercinta di sebuah kampung yang dekat dengan perkebunan teh yang sarat dengan nilai religius di Ciwidey Jawa Barat. sedangkan ayahnya telah meninggal beberapa tahun yang lalu. 

Setelah Lulus Sarjana, Aisyah ingin menjadi seorang guru. Namun, keinginan Aisyah Sempat ditentang oleh ibunda tercinta pasalnya aisyah harus mengajar didaerah terpencil di Provinsi NTT tepatnya di Dusun Derok, Kabupaten Timur Tengah Utara. 

Suatu tempat yang baru bagi Aisyah, daerah terpencil tidak ada jaringan seluler, Penerangan listrik yang minim, bila kemaurau kesulitan sumber air. Kedatangan Aisyah di Dusun itu sempat ada kesalah fahaman masalah dengan masyarakat setempat Aisyah dianggap sebagai suster Maria karena yang mereka harapkan adalah kedatangan suster maria sebagai guru di tempat itu. 

Saat kesalah fahaman dengan masyarakat bisa diatasi datang masalah lain lagi yang harus di hadapi oleh Aisyah yaitu kedatangan Aisyah dibenci oleh salah satu dari muridnya yang bernama Lordis Defam, Awalnya Aisyah tak mengerti kesalahan apa yang diperbuatnya sehingga ia benci kepadanya. 

Mampukah Aisyah Bertahan sebagi guru di kampung terpencil tersebut!!!!? 

Keterangan Film Aisyah Biarkan Kami Bersaudara 2016

  • Sutradara : Herwin Novianto. 
  • Produser : Hamdhani Koestoro
  • Penulis Naskah : Jujur Prananto. 
  • Pemaian : Laudya Cynthia Bella, Lidya Kandou, Ge pamungkas, Arie Kriting, Surya sahetapi. 
  • Genre : Drama. 
  • Durasi : Menit 
  • Tanggal Rilis : 19 Mei 2016 
  • Studio : Film One Production
Baru saja kamu membaca artikel Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersama (2016), Jangan lupa baca Sinopsis Cipali Km 182 (2016) 



Share :

Facebook Twitter Google+

0 Response to "Sinopsis Aisyah Biarkan Kami Bersaudara (2016) - Kisah Perjuangan Seorang Guru (Laudya Cynthia Bella) "

Post a Comment